Cari Blog Ini

Kamis, 28 Juli 2011

NILAI KARAKTER UTAMA

NILAI UTAMA KARATER

NILAI
DESKRIPSI
1. Religius
Sikap dan perilaku yang patuh dalam melaksanakan ajaran agama  yang dianutnya, toleran terhadap pelaksanaan ibadah agama lain, dan hidup rukun dengan pemeluk agama lain.
2. Jujur
Perilaku yang didasarkan pada upaya menjadikan dirinya sebagai orang yang selalu dapat dipercaya dalam perkataan, tindakan, dan pekerjaan.
3. Toleransi
Sikap dan  tindakan yang menghargai perbedaan agama, suku, etnis, pendapat, sikap, dan tindakan orang lain yang berbeda dari dirinya.
4. Disiplin
Tindakan yang menunjukkan perilaku tertib dan patuh pada berbagai ketentuan dan peraturan.
5. Kerja Keras
Perilaku yang menunjukkan upaya sungguh-sungguh dalam mengatasi berbagai hambatan belajar dan tugas, serta menyelesaikan tugas dengan sebaik-baiknya.
6. Kreatif
Berpikir dan melakukan sesuatu untuk menghasilkan cara atau hasil baru dari  sesuatu yang telah dimiliki.
7. Mandiri
Sikap dan perilaku yang tidak mudah tergantung pada orang lain dalam menyelesaikan tugas-tugas.
8. Demokratis
Cara berfikir, bersikap, dan bertindak yang menilai sama  hak dan kewajiban dirinya dan orang lain.
9. Rasa Ingin Tahu
Sikap dan tindakan yang selalu berupaya untuk mengetahui lebih mendalam dan meluas dari sesuatu yang dipelajarinya, dilihat, dan didengar.
10. Semangat Kebangsaan
Cara berpikir, bertindak, dan berwawasan yang menempatkan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan diri dan kelompoknya.
11. Cinta Tanah Air
Cara berfikir, bersikap, dan berbuat yang menunjukkan kesetiaan, kepedulian, dan penghargaan  yang tinggi terhadap bahasa,  lingkungan fisik, sosial, budaya, ekonomi, dan politik bangsa.

12. Menghargai Prestasi
Sikap dan tindakan yang mendorong dirinya untuk menghasilkan sesuatu yang berguna bagi masyarakat, dan mengakui, serta menghormati keberhasilan orang lain.
13. Bersahabat/
         Komuniktif
Tindakan yang memperlihatkan rasa senang berbicara, bergaul, dan bekerja sama dengan orang lain.
14. Cinta Damai
Sikap, perkataan, dan tindakan yang menyebabkan orang lain merasa senang dan aman atas kehadiran dirinya.
15.  Gemar Membaca
Kebiasaan menyediakan waktu untuk membaca berbagai bacaan yang memberikan kebajikan bagi dirinya.
16. Peduli Lingkungan
Sikap dan tindakan yang selalu berupaya mencegah kerusakan pada lingkungan alam di sekitarnya, dan mengembangkan upaya-upaya untuk memperbaiki kerusakan alam yang sudah terjadi.
17. Peduli Sosial
Sikap dan tindakan yang selalu ingin memberi bantuan pada orang lain dan masyarakat yang membutuhkan.
18. Tanggung-jawab
Sikap dan perilaku seseorang untuk melaksanakan tugas dan kewajibannya, yang seharusnya dia lakukan, terhadap diri sendiri, masyarakat, lingkungan (alam, sosial dan budaya), negara dan Tuhan Yang Maha Esa.













NILAI KARAKTER UTAMA SETIAP MATA PELAJARAN


Mata Pelajaran


Nilai Utama
1.  Pendidikan Agama
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, kesantunan, kedisiplinan, tanggung jawab, cinta ilmu, keingintahuan, percaya diri, menghargai keberagaman, kepatuhan terhadap aturan sosial, gaya hidup sehat, kesadaran akan hak dan kewajiban, kerja keras
2.  PKn
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, nasionalis, kepatuhan terhadap aturan sosial, menghargai keberagaman, sadar akan hak dan kewajiban diri dan orang lain
3.  Bahasa Indonesia
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, berpikir logis, kritis, kreatif dan inovatif, percaya diri, tanggung jawab, keingintahuan, kesantunan, nasionalis
4.  Matematika
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, berpikir logis, kritis, kerja keras, keingintahuan, kemandirian, percaya diri
5.  IPS
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, nasionalis, menghargai keberagaman, berpikir logis, kritis, kreatif, dan inovatif, kepedulian sosial dan lingkungan, berjiwa wirausaha, kerja keras
6.  IPA
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, keingintahuan, berpikir logis, kritis, kreatif, dan inovatif, kejujuran, gaya hidup sehat, percaya diri, menghargai keberagaman, kedisiplinan, kemandirian, tanggung jawab, cinta ilmu, kecermatan dan ketelitian.
7.  Bahasa Inggris
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, menghargai keberagaman, kesantunan, percaya diri, kemandirian, kerjasama,kepatuhan pada aturan sosial

8.  Seni Budaya
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis,, menghargai keberagaman, nasionalis, dan menghargai karya orang lain, keingintahuan, kedisiplinan.
9.  Penjasorkes
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, gaya hidup sehat, kerja keras, kedisiplinan, percaya diri, kemandirian, menghargai karya dan prestasi orang lain
10.TIK/ Keterampilan
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, berpikir logis, kritis, kreatif, dan inovatif, kemandirian, tanggung jawab, dan menghargai karya orang lain
11. Muatan Lokal
Kereligiusan, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kepedulian, demokratis, menghargai keberagaman, menghargai karya orang lain, nasionalis




CONTOH PENJABARAN KARAKTER UTAMA

Nomor
Nilai/Karakter
Indikator
1.   
Keingintahuan
·     Suka bertanya secara mendalam dan meluas
·     Membaca untuk menemukan informasi
·     Mengajukan pertanyaan
2.   
Berpikir logis
·     Mampu menggunakan pikiran rasional untuk mengambil keputusan.

3.   
Berpikir kritis, kreatif, dan inovatif
·      Mampu menggunakan pikiran untuk menghasilkan ide asli.

4.   

Gaya hidup sehat

·     Memiliki kegiatan positif untuk menjaga pola hidup sehat
5.   
Percaya diri
·     Mampu menyampaikan ide atau melakukan sesuatu dengan yakin dan benar

6.   
Menghargai keberagaman
·      Menghargai pendapat orang lain tanpa memperhatikan latar belakangnya atau tanpa memperhatikan perbedaan bentuk fisik, sifat, adat, budaya, suku, dan agama.
7.   
Kedisiplinan
·     Mampu melakukan sesuatu secara berkelanjutan sesuai prosedur yang berlaku
·     Menyelesaikan pekerjaan tepat waktu
8.   
Kemandirian
·     Mampu melakukan kegiatan akademik secara sendiri

9.   
Tanggung jawab
·     Berhati-hati saat bekerja dengan alat dan bahan.
·     Melakukan kegiatan sesuai dengan prosedur yang diberikan.
·     Mampu mencapai tujuan melalui kegiatan individual maupun kelompok
10. 
Cinta ilmu
·     Mampu menjadi pebelajar sepanjang hayat
11. 
Ketelitian dan kecermatan
·     Memiliki sikap hati-hati, seksama, dan teliti

12. 
Kesantunan
·     Mampu berkomunikasi secara efisien dan efektif tanpa menyinggung perasaan orang lain.




Nomor
Nilai/Karakter
Indikator
13.


Kereligiusan
·  Menggunakan fakta keteraturan fenomena alam sebagai rujukan membangun konsep, teori, atau hukum untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME
·  Mengagumi kebesaran ciptaan Tuhan
·  Melakukan konservasi sumber daya alam
·  Selalu berdoa dalam melakukan usaha
14.


Kejujuran
· Melakukan pengamatan sesuai prosedur ilmiah yang digunakan
· Menyajikan data berdasarkan hasil pengamatan atau percobaan
· Menganalisis data sesuai kaidah ilmiah
· Menarik kesimpulan hasil percobaan berdasar hasil analisis data yang telah dilakukan
15.
Kecerdasan
·  Mampu mengambil kesimpulan/keputusan secara cepat dan tepat berdasar hasil analisis yang telah dilakuakan
·  Mampu memilah dan menggunakan alat lab yang cocok untuk suatu kegiatan percobaan
·  Mampu memberikan solusi yang tepat

16.
Ketangguhan
·     Yakin dengan pendapatnya
·     Melakukan pengulangan pengamatan/eksperimen untuk mendapatkan data yang akurat

17.
Demokratis
·     Memiliki kebebasan bertindak yang bertanggungjawab dan kesamaan hak
·     Memberi kesempatan orang lain untuk menyampaikan pendapatnya
·     Melaksanakan pengamatan/eksperimen yang dibebankan 
·     Memberikan beban tugas yang sama pada siswa pada saat pengamatan/eksperimen
18.
Kepedulian
· Berbagi tugas dalam melaksanakan kegiatan eksperimen
· Menggunakan alat lab sesuai prosedur keselamatan yang ada
· Menaruh perhatian secara penuh pada aspek keselamatan dan kesehatan kerja di lab
·  Membantu temannya yang mengalami kesulitan/kecelakaan kerja di lab
                       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar